Alat Optik

 A. Pengertian

Alat-alat optik adalah alat-alat yang menggunakan lensa dan/atau cermin untuk memanfaatkan sifat-sifat cahaya yaitu dapat dipantulkan dan dapat dibiaskan, cahaya tersebut digunakan untuk melihat.



B. Macam macam Alat Optik

1. Mata
Mata merupakan satu-satunya alat optik alami dan tercanggih yang dimiliki manusia.

Mata berfungsi untuk melihat suatu objek dengan cara mentransmisikan cahaya melalui lensa mata yang kemudian ditangkap oleh retina dan diterima oleh otak untuk diolah menjadi sebuah gambar yang dapat kita lihat.

Komponen penting pada mata terdiri atas kornea, lensa, pupil, iris dan juga retina. Semua komponen tersebut bekerja berdasarkan tugas dan fungsinya masing-masing.

2. Kacamata



Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) kacamata adalah lensa tipis untuk mata guna menormalkan dan mempertajam penglihatan.

Lensa kacamata ini ada yang berupa angka dan juga tidak. Adapun fungsi dari alat optik kacamata yaitu sebagai alat bantu penglihatan bagi yang mengalami masalah penglihatan seperti rabun jauh, rabun dekat, dan silinder.

Penggunaan kacamata bertujuan untuk mengatur bayangan agar jatuh tepat di retina dengan cara menjauhkan titik jatuh bayangan pada penderita rabun jauh atau mendekatkan titik jatuh bayangan pada penderita rabun dekat agar bayangan dapat terlihat lebih jelas.

3. Kamera
Kamera merupakan alat yang berfungsi untuk menangkap suatu objek menjadi sebuah gambar atau foto dan video. Unsur-unsur pada kamera menyerupai mata yang terdiri atas lensa cembung (lensa mata), diafragma (iris), dan film (retina).

Cara kerjanya yaitu dengan memposisikan objek berada tepat di depan lensa kamera, sehingga saat diafragma dibuka, cahaya yang melewati objek dapat masuk dan ditangkap oleh film pada kamera.

4. Lup
Lup atau yang lebih dikenal dengan kaca pembesar adalah sebuah lensa berbentuk cembung yang berfungsi untuk memperbesar ukuran bayangan suatu objek kecil agar tampak lebih jelas.

Saat menggunakan lup, suatu objek dapat terlihat dua kali lebih besar dari aslinya apabila dilihat dari dari jarak dekat.

Sebaliknya, apabila objek jauh dari mata maka akan terlihat lebih kecil. Hal tersebut dapat terjadi lantaran titik fokus pada lup berada di tengah dan dekat dengan lensanya.

5. Mikroskop

Mengenal alat-alat optik dan fungsinya selanjutnya adalah mikroskop. Alat optik ini memiliki cara kerja dan fungsi yang hampir sama dengan lup yaitu untuk mengamati dan memperbesar objek yang berukuran kecil.

Jika pada lup pembesaran bayangan objek sangat terbatas, berbeda dengan mikroskop yang dapat memperbesar ukuran objek menjadi 40-200 ribu kali dari ukuran sebenarnya.

Pembesaran dapat terjadi karena mikroskop memiliki tiga lensa yang terdiri atas lensa objektif, lensa okuler, dan kondensor.

Dengan begitu semua objek berukuran mikro yang tidak dapat dilihat secara langsung oleh mata seperti halnya bakteri dan objek kecil lainnya dapat terlihat dengan begitu jelas saat menggunakan mikroskop.

6. Teropong
Teropong atau teleskop adalah sebuah alat berbentuk tabung panjang yang terdiri dari dua lensa cembung yaitu lensa okuler dan lensa objektif.

Teropong berfungsi untuk melihat dan mengamati benda-benda yang sangat jauh agar tampak lebih jelas. Biasanya teropong digunakan untuk melihat bintang dan benda-benda di langit lainnya.

7. Periskop
Periskop merupakan alat optik yang berfungsi untuk mengamati suatu objek dari posisi tersembunyi. Alat ini memiliki arah pandang yang dapat dibelokkan, sehingga objek yang diamati tidak harus berada di depan mata.

Periskop pada umumnya terdiri atas dua lensa cembung dan dua prisma. Biasanya periskop ini digunakan pada kapal selam untuk melihat keadaan di bawah atau di sekeliling permukaan laut saat kapal berada di dalam laut.

8. Overhead Projector
Overhead projector (OHP) adalah alat yang berfungsi untuk memproyeksikan media transparan ke sebuah layar untuk menghasilkan gambar yang lebih besar.

OHP sering digunakan sebagai media penyampaian materi saat presentasi dalam pelajaran atau pekerjaan.


Sumber : https://www.cnnindonesia.com/edukasi/20230109171431-569-898052/mengenal-alat-alat-optik-dan-fungsinya

https://www.slideserve.com/torie/alat-optik



About Ahmad Yusuf

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.

0 komentar:

Posting Komentar